Pages

Sabtu, 04 April 2015

Bursa Kerja Khusus ,95 % (+) Lulusan Langsung Kerja ,Case Study : SMK PGRI Wonoasri Kabupaten Madiun

Pagi itu  beberapa siswa aktif dengan beragam kegiatan mulai dari kegiatan  olah raga sampai pelestarian seni dongkrek  sebagai kegiatan ekstrakulikuler di SMK PGRI Wonoasri Kabupaten Madiun semantara disudut lain jauh dari kebisingan  aktivitas ektrakulikuler beberapa  kelas siswa kelas XII sedang berlatih Tryout Ujian Nasional CBT  .

 Sekolah dengan yang memiliki jumlah siswa mencapai 892 ini   tersebar diberbagai prodi atau program keahlian seperti kompetensi keahlian Akuntansi ,Administratsi perkantoran,Teknik Komputer Jaringan dan Multi Media  dari tahun ketahun terus meningkatakan mutu pelayanan pendidikan dan mutu lulusannnya agar berdaya saing mengingat SMK ini bukan sekolah negeri  sehingga harus berupaya ektra keras untuk mempertahankan citra kulaitas pendidikan  vokasional yang bermutu. Tentu saja bukan hal mudah mengelolah sekolah dengan jumlah siswa yang kumayan banyak ,namun lebih sulit lagi adalah bagaimana  menentukan kelanjutan mereka setelah lulus nanti .

“Given a fit between the problem solving style and information process and evaluation requirments of a job,a person should be more productive and satisfied than when there is a lack of fit “ Isabel B Myers ,Manual For The MBTI .

Menurut penuturan Drs. Sadirin, MPd  Kepala SMK PGRI Wonoasri Kabupeten Madiun ,untuk menciptakan siswa yang berdaya saing pasca kelulusan nanti diperlukan upaya “conditioning”  dengan membentuk karakter  disiplin,taat pada aturan,tertib dan sopan  ,melalui program pembiasaan  pada poses kegiatan pembelajaran. Pembiasaaan ini merupakan cikal bakal terwujudnya etos dan budaya kerja selepas siswa lulus kelak .

Motivasi yang dilakukan kepala sekolah dimulai dari  SDM  dalam meningkatkan mutu pelayanan pendidikan,melalui peningktan mutu kualitas komptensi pendidik , brenchmaking kenegara lain seperti china untuk mendapatkan gambaran tentang profesi dan peluang masa depan serta gambaran mutu tenaga kerja yang dibutuhkan serta melengkapi berbagai sarana dan prasarana guna kepentingan peningktan mutu proses pembelajaran. Dijelaskan bahwa pembangunan mutu layanan pendidikan bukan sekedar membangun citra positif sekolah saja melainkan juga memberikan keterampilan kerja yang memadai buat bekal siswa.  Dengan kualitas yang baik  siswa maupun para pendidik akan merasa nyaman dalam mengikuti aktivitas belajar mengajar di sekolah .


Guna memberikan peluang peningkatan kompetensi dan keterampilan siswa, sekolah menjalin kerja sama dan networking dengan beberapa institusi dunia usaha dan dunia industri (DUDI).  Ketertarikan    DUDI pada lulusan SMK untuk direkrut sebagai karyawan sangat tinggi lantaran kompetensi ,keterampilan serta sikap mental dalam bekerja sesuai harapan profesionalitas. Demikian juga peluang yang disediakan untuk Praktek Kerja Industri (Prakerin)  bagi  

s iswa yang akan menjalani kegiatan pembelajaran dengan sistem Magang.
Seperti yang disampikan pak Ispri Adi selaku guru pembina dan Pengelola Bursa Kerja Khusus SMK PGRI Wonoasri  Kabupaten Madiun , rekrutmen dunia kerja terhadap lulusan SMK PGRI Wonoasri bahkan dilakukan jauh sebelum siswa bersangkutan menyelesaikan sekolahnya  ,dengan kata lain para lulusa sudah langsung mendaptkan Job Placement setelah lulus nanti.  

Brand Equity SMK PGRI Wonoasri Kabupaten Madiun diwujudkan melalui konsistensi pada mutu pelayanan pendidikan ,proses pembelajaran baik pada aspek akademik maupun non akademik ,sarana /prasarana  dan peningktan mutu SDM. Beragam prestasi yang diraih siswa dan pendidik  telah membuahkan citra  reputasi sekolah yang berkualitas ,sehingga mendapat kepercayaan DUDi dan masyarakat.  Berbagai aktivitas kegiatan ekstrakulikuler merupakan upaya untuk memanjakan siswa dalam mengembangkan bakat dan minat peserta didik  sekaligus mengembangkan karakter serta daya imajinasi siswa dalam meningkatkan kompetensi dan peformancenya. Sehingga kelak mereka menjadi manusia yang utuh yakni aktif pada otak kiri atau aspek logika  dan otak kanan atau aspek imajinasi.

SMK ,Bisa ..!! ,bukan hanya motto atau sekedar jargon namun dibalik keyakinan Bisa itu, diharapkan  dapat memenuhi kebutuhan pasar kerja dlam kancah persaiangan global nanti . Kank hari Insight Manangement

Daftar Pustaka;
 Konsep Humas Sekolah Indonesia ,Kank Hari Santoso  Insight Management
Naskah Ragam Pendidikan On TV UPT Tekkomdik  Dinas Pendidikan Jatim ; SMK PGRI Wonoasri Kabupeten Madiun 
Selengkapnya saksikan tayangannya:


0 komentar:

Posting Komentar